Pesisir Barat, (HalamantodayTV)– Peringati HUT ke-51 Dewan Pengurus Daerah Persatuan Perawat Nasional Indonesia (DPD PPNI) Kabupaten Pesisir Barat menggelar bakti sosial pengabdian masyarakat berupa khitanan massal, pemberian santunan kepada santri dan kaum dhuafa, serta pemeriksaan kesehatan gratis.
Kegiatan yang digelar di Balai Pekon Biha, Kecamatan Pesisir Selatan, dan Balai Pekon Sukabanjar, Kecamatan Ngambur itu dihadiri langsung oleh Bupati Dedi Irawan, Rabu (24/12/2025).
Dalam sambutannya, Bupati Dedi Irawan menyampaikan apresiasi sekaligus ucapan Dirgahayu ke-51 kepada Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI). Ia menilai peran perawat semakin strategis di tengah upaya penguatan sistem kesehatan nasional.
“Perawat tidak hanya menjalankan tugas medis, tetapi juga menjadi wajah pelayanan publik yang menghadirkan empati, keramahan, dan rasa aman bagi masyarakat.
Menurutnya, pelayanan kesehatan yang tulus dan manusiawi merupakan fondasi penting dalam membangun kepercayaan publik. Karena itu, ia menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk terus mendukung program-program kesehatan yang berpihak kepada masyarakat.
Bupati yang akrab di sapa Udo Ngah itu juga mendorong para perawat agar terus meningkatkan kompetensi dan beradaptasi dengan perkembangan zaman, sejalan dengan transformasi kesehatan yang mengintegrasikan layanan dari tingkat posyandu hingga puskesmas dengan pendekatan pelayanan sepanjang siklus hidup.
Sementara itu, Ketua DPD PPNI Kabupaten Pesisir Barat Tedi Zadmiko mengatakan, kegiatan pengabdian masyarakat tersebut merupakan bagian dari peringatan Hari Ulang Tahun ke-51 PPNI yang mengusung tema Perawat Kuat Bersinergi Membangun Bangsa.
“Kegiatan ini menjadi wujud nyata kehadiran perawat di tengah masyarakat, tidak hanya di fasilitas kesehatan, tetapi juga dalam kehidupan sosial.
Ia menjelaskan, pelaksanaan bakti sosial tersebut dilakukan melalui kolaborasi dengan Dinas Kesehatan, puskesmas, serta para peratin di masing-masing wilayah. Adapun kegiatan yang dilaksanakan meliputi khitanan massal serta pemberian santunan kepada anak yatim piatu dan kaum dhuafa di Kecamatan Ngambur dan Kecamatan Pesisir Selatan.
Tedi berharap anak-anak yang mengikuti khitanan massal dapat tumbuh sehat dan menjadi generasi yang unggul.
Ia juga menyampaikan apresiasi atas dukungan pemerintah daerah,khusunya kepada Bupati Dedi Irawan terhadap berbagai kegiatan PPNI.
“Solidaritas dan kekompakan menjadi modal utama bagi perawat untuk terus mengabdi dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. (Red)

